Pagatan (MTsN 1 Tanbu) – Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 1 Tanah Bumbu (Tanbu) menambah fasilitas Sound Sistem guna memperlancar kegiatan Ekstrakurikuler, Jumat (14/01/22).
Ditemui disela-sela kegiatannya Kepala MTsN 1 Tanbu menjelaskan pemanbahan fasilitas tersebut bertujuan untuk memperlancar dan mempermudah kegiatan ekstrakurikuler terutama ektra Rebana, Habsy dan Puisi.
“Pemanbahan fasilitas ini untuk mendukung kegiatan ekstra, dimana selama ini sound system yang ada masih kurang sehingga terkadang bergantian pengunaannya,” ujar Muhaimin diruangannya.
Lebih lanjut Muhaimin berharap penambahan fasilitas ini dapat dipergunakan sebagaimana mestinya dan dirawat dengan baik. “Semoga fasiliats ini bisa dimanfaatkan dan dijaga dengan baik agar bis adipergunakan dalam jangka waktu yang lama,” ujarnya.
Wakil Kepala Madrasah (Wakamad) Sarana dan Prasarana Iliyu Maulidiyah, S.Si menyambut positif atas penambahan fasilitas tersebut, “Alhamdulilah MTsN 1 Tanbu bertambah lagi fasilitasnya, semoga kedepannya sarana dan prasarana di MTsN 1 Tanbu semakin lengkap,” imbuhnya.
Penulis : Dyah
Foto : Dyah
Beri Komentar