Pagatan (MTsN 1 Tanbu) – Tiga siswi Madrasah Tsanawiyah Negeri 1 Tanah Bumbu (MTsN 1 Tanbu) berlaga pada ajang Vestra Tik Tok For ICT Birthday (VECTICT DAY) yang diselenggarakan Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Tanah Laut secara online, Selasa (19/10/21).
Guru IPA Rahmiani, S.Pd sekaligus pembimbing lomba mengatakan ajang VESTICT DAY sebagai ajang untuk memberikan ucapan selamat ulang tahun kepada MAN IC Tanah Laut yang ke-5 melalui aplikasi tik-tok untuk meningkatkan kreatifitas siswa dan memberikan pengalaman dalam berkompetisi ditingkat yang lebih luas.
Ajang VESTICT DAY diselenggarkan MAN IC Tanah Laut dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) MAN IC Tanah Laut ke-5.
”Ini perlombaan yang unik dan beda dengan yang lainnya dimana kita dituntut kreatifitas dalam memberikan ucapan selamat ulang tahun yang dikemas dengan aplikasi tiktok,” ujarnya disela-sela mendampingi anak-anak dalam pembuatan video di halaman madrasah.
Teknis perlombaan dengan mengirimkan rekaman video format mp4 durasi video 30-60 detik, video diunggah ke google drive dan link dikirimkan ke laman yang sudah ditentukan panitia paling lambat 20 Oktober 2021 dan pemenang diumumkan tanggal 24 Oktober 2021 mendatang.
“Semoga ajang ini dapat meningkatkan kreatifitas siswa dan pengalaman berharga dalam berkompetisi, dan menjadi motivasi bagi siswa lainnya karena video tersebut akan di uplod di akun media social Madrasah,” tuturnya.
Salah satu peserta lomba Sabila Amalia mengaku sangat senang mengikuti ajng tersebut dan berharap dapat menampilkan yang terbaik. ”Semoga apa yang kami lakukan tidak sia-sia, kami berharap dapat memberikan sajian yang menarik dan unik harapannya nanti bisa menang dalam perlmbaan,” kata Sabila.
Penulis : Dyah
Foto : Dyah
Beri Komentar